Pangkostrad Pimpin Kenaikan Pangkat Periode 1 April 2025 dan Halal Bihalal

 

 

Cilodong – Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., memimpin acara kenaikan pangkat Perwira/Bintara/Tamtama dan PNS Mako/Balak Kostrad periode 1 April 2025 dilanjutkan dengan halal bihalal yang dilaksanakan di Lapangan upacara Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Selasa (8/4/2025).

 

Dalam kesempatan tersebut, Pangkostrad mengucapkan selamat Hari Raya Nyepi tahun baru Saka 1947 bagi seluruh prajurit yang beragama hindu. Selanjutnya kepada umat muslim, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446, minal aidin walfaizin, mohon maaf lahir dan batin, semoga kita tetap diberikan kekuatan, kesehatan dan juga keberkahan dalam setiap langkah pengabdian kepada bangsa dan negara.

 

Pangkostrad juga mengatakan jika pada saat ini bertepatan dengan selesainya dinas cuti lebaran, juga bertepatan dengan kenaikan pangkat reguler periode 1 April 2025, prajurit Mako dan Balak Kostrad sebanyak 62 orang. Kepada para prajurit yang naik pangkat, saya ucapkan selamat atas amanah yang diberikan negara melalui pangkat yang baru. Saya ingatkan juga, jika kenaikan pangkat itu adalah amanah, pangkatmu menaikan statusmu, dengan keikan statusmu kamu jangan menuntuk hak saja. Negara ini mengharapkan kewajibanmu harus didahulukan. Selain itu dengan pangkat yang tinggi akan otomatis tanggung jawab bertambah, dengan begitu maka kedewasaanmu harus meningkat, kesadaranmu terhadap tanggung jawab tidak boleh luntur arau tertutup oleh statusmu yang sudah satu tingkat lebih tinggi.

 

“Dalam bekerja, kita semua adalah satu tim. Tidak boleh hanya karena pangkatmu naik maka tugas-tugasmu kamu serahkan kepada juniormu. Jika hal itu terjadi maka tugas organisasi kita tidak akan berjalan dengan baik,” kata Pangkostrad.

 

“Kenaikan pangkat merupakan kehormatan dan kepercayaan negara yang harus kalian sikapi dengan bijaksana, serta diikuti dengan sikap mawas diri. karena semakin tinggi pangkat yang disandang, maka akan semakin besar tuntutan akan tanggung jawab dan pengabdian kepada bangsa dan negara. semoga dengan kenaikan pangkat ini, akan mendorong semangat pengabdian yang lebih baik dalam meningkatkan kualitas diri serta prestasi kerja di masa mendatang,” tambah Pangkostrad.

 

Diakhir amanatnya, Pangkostrad menitipkan pesan dari Presiden Prabowo Subianto jika Prajurit itu harus jagoan, saya minta Prajurit Kostrad dimanapun berada untuk menjadi hebat dan jagoan maka harus selalu belajar dan berlatih. (Penkostrad).